Tajemtra

Gambar
Tajemtra  pemberangkatan peserta tajemtra Tajemtra (Tanggul Jember Tradisional) adalah kegiatan rutin setiap tahunnya yang di selenggarakan oleh pemerintah Jember. Tajemtra selain sudah menjadi budaya di Jember, hadiahyang diberikan oleh panitiapun tidak kecil, hadiah yang diperebutkan sebesar 100juta dan piala Mahmudi Cup. Mahmudi adalah nama seorang peserta gerak jalan yang meninggal pada tahn 70an, digunakan nama piala untuk mengenang semangatnya. Gerak jalan tahunan ini dimulai dari alun-alun Kecamatan Tangul dan berakhir di titik nol Jember yakni alun-alun Jember. Jarak yang ditempuh peserta 33 kilometer.  Gerak jalan ini setiap tahunnya memang menyedot ribuan peserta. Pesertanya selalu di atas 10 ribu orang. Karena namanya gerak jalan, tidak ada kostum pakem dalam acara itu. Peserta yang tak kurang dari 15 ribu orang setiap tahunnya ini diberangkatkan secara bergantian mulai mulai jam 13.30 hingga 17.00 dari alun-alun Tanggul. Biasanya peserta sampai sampai di g

Pendidikan

Pendidikan


Jember memiliki julukan sebagai Kota Pendidikan, merupakan kota yang memiliki sarana pendidikan yang baik, dan kualitasnya patut disejajarkan dengan kota-kota besar di Indonesia. Sarana dan prasarana yang baik akan mencetak pelajar yang berkualitas dan ini dibuktikan dengan banyaknya penghargaan yang didapatkan pelajar jember baik di tingkat nasional dan internasional. Dengan berbagai prestasi yang membawa harum kota jember, dewasa ini banyak sekali pelajar-pelajar luar daerah yang menuntut ilmu pada sekolah-sekolah faforit di kota Jember, khususnya pada tingkat SMU dan Perguruan Tinggi baik yang berstatus PTN atau PTS.

PERGURUAN TINGGI :
Perguruan tinggi merupakan jenjang pendidikan setelah menempuh jenjang sekolah menengah, peserta didik disebut mahasiswa dan tenaga pendidiknya disebut dosen. Menurut jenisnya Perguruan Tinggi dibedakan menjadi dua yaitu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang diselenggarakan oleh Pemerintah, dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang diselenggarakn oleh pihak swasta.

Jember memiliki Perguruan Tinggi Negeri bernama Universitas Jember. Universitas Jember umum dikenal sebagai UNEJ atau UJ dan merupakan Perguruan Tinggi Negeri terbesar di Jawa Timur. Universitas Jember menyelenggarakan program pendidikan vokasi (S-0-D-3), pendidikan sarjana (S-1), pendidikan pasca sarjana (S-2/S-3). Memiliki 13 Fakultas, 2 Program Studi Setara Fakultas, dan Program Pasca Sarjana. Universitas Jember merupakan Perguruan Tinggi yang memiliki fasilitas serta tenaga pendidik yang sangat berkualitas sehingga memiliki jumlah mahasiswa yang sangat banyak berasal dari jember, luar jember, bahkan mahasiswa dari luar negeri pun ada yang menempuh pendidikan di Universitas Jember. Selain memiliki sarana dan prasarana serta tenaga pendidik yang berkualitas, kampus Universitas Jember memiliki lingkungan hijau yang akan memberikan ketenangan saat melakukan proses belajar mengajar.

Selain memiliki Perguruan Tinggi Negeri yang berkualitas, Jember juga memiliki Perguran Tinggi Swasta yang patut diperhitungkan juga, sekitar 16 perguruan tinggi swasta berstatus universitas, institut, sekolah tinggi, politeknik, dan akademi tersebar di wilayah kabupaten jember. Universitas Islam Jember, Universitas Muhammadiyah Jember, Universitas Mochammad Sroedji Jember, Sekoalh Tinggi Mandala Jember, Akademi Pariwisata Muhammadiyah Jember, merupakan sebagian Perguruan Tinggi Swasta faforit yang berada di wilayah kota Jember.

SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DAN SEKOLAH MENEGAH KEJURUAN (SMK)
Sekolah Menengah Atas merupakan jenjang sekolah setelah siswa sudah menempuh Sekolah Menegah Pertama. Meskipun bukan termasuk program wajib belajar pemerintah, tetapi jember tetap memprioritaskan jenjang ini untuk dapat menjadi jenjang yang harus ditempuh oleh pelajar-pelajar di Kabupaten Jember pada khususnya. Pemerintah daerah Jember melalui dinas terkait terus melakukan upaya peningkatan kualitas pendidikan baik dari segi prasarana dan tenaga pendidik untuk membentuk siswa-siswa yang berprestasi. Di Kabupaten Jember terdapat SMA dan SMK berkualitas yang menghasilkan siswa dengan segudang prestasi yang mengharumkan nama Kabupaten Jember.

Jember memiliki Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat baik negeri dan swasta yang rata-rata memiliki gedung layak dan tenaga pendidik yang kompeten dan berkualitas. Terdapat kurang lebih 61 SMA baik negeri dan swata yang tersebar di wilayah Kabupaten Jember. Banyak sekali prestasi yang patut dibanggakan baik dari akademik dan olahraga yang menjadikan SMA di Jember diperhitungkan oleh kota lain.

SMK merupakan sekolah pilhan bagi yang menginginkan keterampilan khusus yang tidak didapatkan jika mengenyam pendidikan melalui jalur SMA. SMK menyeimbangkan antara teori dengan praktek di lapangan dengan tujuan membentuk siswa yang mandiri dan siap di dunia kerja. Jember memiliki 8 SMK Negeri dan kurang lebih 125 sekolah kejuruan swasta yang tersebar di ebrbagai wilayah Kabupaten Jember.

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA / MTs
Sekolah di jenjang ini merupakan tingkat yang mendapatkan perhatian khusus, karena merupakan Program Wajib Belajar yang harus diikuti. Berbagai pengembangan di sektor tingkat SMP/MTs dari segi sarana dan prasarana terus ditingkatkan untuk memberikan fasilitas yang akan membentuk siswa yang berprestasi di tingkat ini. Jember memiliki sekitar 103 SMP/MTs Negeri dan 438 SMP?MTs Swasta yang tersebar di 31 Kecamatan di wilayah Kabupaten Jember.

SEKOLAH DASAR (SD) / MI
Merupakan jenjang paling dasar pada pendidikan formal. Jenjang ini ditempuh dalam waktu 6 tahun mulai dari kelas 1 sampai keals 6. Berbagai pengembangan di tingkat ini terus dilakukan pemerintah daerah untuk memberikan kualitas pendidikan yang berkualitas. Di Jember ada sekitar 917 SD/MI Negeri dan 521 SD/MI Swasta tersebar di wilayah Kabupaten Jember.

Dengan berkembangnya sektor pendidikan di Kabupaten Jember, akan memberikan dampak positif bagi Kota Jember terutama untuk membangun Jember menjadi kota yang berpendidikan dan membentuk SDM yang berkualitas.


Sumber:http://www.jemberbagus.com/2016/03/jember-sebagai-salah-satu-kota-pelajar.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tari Lahbako

Wisata Kota Jember

Bahasa